Layout

Selasa, 20 November 2012

Kelebihan Facebook dibandingkan Twitter

Dua jejaring sosial yang sedang booming akhir-akhir ini adalah Facebook dan Twitter. Jujur saja saya lebih aktif bermain twitter dibandingkan facebook. Kenapa begitu? Karena teman-teman saya pada ngumpul dan asik bermain twitter juga. Mungkin sudah pada merasa bosan dengan facebook dan beralih ke twitter. Walaupun sebenarnya fitur-fitur di facebook lebih lengkap dan banyak dibandingkan twitter.
Di artikel ini, saya akan membahas kelebihan facebook dibandingkan twitter.

Fitur Facebook yang juga dimiliki Twitter :
1)  Subscribe
     Dimana fitur tersebut fungsinya seperti halnya follow, yaitu mengikuti perkembangan akun yang kita subscribe tanpa harus menjadi teman akun yang bersangkutan.
2)  Subscriber
     Sama seperti halnya follower, jika kita men-subscribe (berlangganan) akun orang, maka home/beranda FB kita akan diisi oleh postingan akun-akun yang kita subscribe tersebut.
3)  Tag
     Twitter memiliki ciri khas fitur mention dengan tanda @ . Facebook pun juga menyediakan fitur yang kurang lebih sama. Kita bisa mention teman kita dalam status, foto, video, catatan, bahkan komentar. Dan orang yang kita tag akan mendapat notification atau pemberitahuan di FB mereka.
4)  Share
      Jika di twitter ada fitur retweet (RT) untuk menyebarkan sebuah postingan dari orang lain, di FB pun ada fitur serupa yang dinamakan share/bagikan.

Kelebihan Facebook yang tidak dimiliki Twitter :
1)  Jumlah Karakter Postingan
     Jika twitter membatasi setiap update-an hanya 140 karakter,lain halnya dengan Facebook yang tidak membatasi karakter saat update status atau pun berkomentar di wall temannya.
2)  Aplikasi Games
     Aplikasi ini tentu saja membuat para pengguna facebook yang gemar bermain games tidak pernah bosan walaupun notification selalu sepi.
3)  Chat
     Fitur ini digunakan untuk mengobrol secara pribadi dengan teman kita melalui chat. Kita juga dapat tahu teman kita sedang online dengan simbol hijau yang menyala. Sedangkan di twitter tidak ada fitur chat.

Itulah sekilas pembahasan mengenai kelebihan facebook. Tetap sih saya lebih tertarik dengan twitter karena menurut saya twitter itu lebih simple. 

    
     

Tidak ada komentar:

Posting Komentar